Waspada, Modus Penipuan Mengatasnamakan Perangkat Desa!

Administrator 13 Mei 2019 19:47:58 WIB

TamantirtoSID- Masyarakat dihimbau untuk waspada terhadap modus kejahatan yang ada. Terbaru, modus kejahatan dengan mencatut nama perangkat Desa Tamantirto terjadi Senin, 12 Mei 2019. Berdalih sebagai adik dari salah satu perangkat desa, pelaku berhasil mengelabuhi korban untuk mentransfer sejumlah uang retribusi sewa lahan usaha ke rekening miliknya.

Kejadian tersebut menimpa dua orang perantau asal Bandung Jawa Barat yang membuka usaha pisang molen di sebelah selatan lapangan Tamantirto. Menurut keterangan korban, kronologi kejadian berlangsung singkat. Akibat terlalu mudah percaya tanpa konfirmasi lebih lanjut dengan pihak terkait, uang sebesar 500.000 milik korban berhasil masuk ke kantong pelaku.

"Awalnya saya dihubungi pelaku. Mengatasnamakan adik dari salah satu perangkat desa. Meminta uang kontrak lahan usaha. Salahnya, kami mudah percaya dengan langsung mentransfer ke nomor rekening si pelaku. Lalu selang sehari, kami konfirmasi ke Desa ternyata desa tidak tahu menahu", terangnya.

Selanjutnya menurut korban, pelaku menggunakan bahasa yang meyakinkan seolah pelaku memang memiliki wewenang untuk menarik uang retribusi tersebut.

"Pelaku bahasanya meyakinkan. Foto di nomor whatsapp juga jelas. Ternyata setelah di konfirmasi ke desa, tidak ada warga Desa Tamantirto yang sesuai dengan foto di profil whatsapp pelaku", imbuhnya.

Lebih lanjut, Marwan sebagai kaur Desa menerangkan bahwa prosedur penarikan retribusi lahan usaha langsung dikirim oleh pengontrak ke rekening desa atau datang langsung ke desa.

"Harusnya langsung dikirim ke rekening desa, atau minimal datang ke desa untuk dititipkan transfer ke bendahara desa. Kalau lewat pihak lain begini, rawan penyalahgunaan", terangnya.

Atas laporan tersebut, korban didampingi Bhabinkamtibnas Desa Tamantirto dan perwakilan desa segera menuju Polsek Kasihan untuk membuat laporan kejadian.

Mari tetap waspada atas maraknya berbagai modus kejahatan yang ada. Utamakan melakukan sesuatu yang berkaitan dengan pelayanan sesuai dengan prosedur yang ada.

Ayo saling berbagi informasi positif demi kemajuan bersama. Ikuti media desa di WEB Desa Tamantirto, halaman facebook Desa Tamantirto, dan instagram @desa_tamantirto.

Pict : sindonews

Komentar atas Waspada, Modus Penipuan Mengatasnamakan Perangkat Desa!

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalurahan Tamantirto

Facebook

facebook.com/tamantirto.sid

Audio

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License